LPI Al Isyroq Tulungagung Hantarkan Murid Sambung Sanad Ilmu
Reporter : Sigit P
Headlines
Senin, 16 Juni 2025
Waktu baca 2 menit

siginews-Tulungagung – Sebanyak 22 murid PAUD dan 45 murid TK dari Lembaga Pendidikan Islam (LPI) Al Isyroq Desa Bangoan, Kedungwaru, Tulungagung, merayakan kelulusan dalam acara Haflah Takhrij pada Minggu (15/6). Acara ini juga menandai khatamnya Yanbu’a bagi 2 murid TK dan 7 murid SD.
Direktur LPI Al Isyroq, Dr. Ratna Firmansyah sekaligus sebagai pendiri lembaga, menyampaikan komitmennya untuk mengantarkan para murid ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi setelah mereka menyelesaikan studi.
“Tugas Al Isyroq tidak mandek saat tahun ajaran tuntas bagi yang di kelas akhir. Namun tetap wajib mendampingi dan menghantar murid agar sambung sanad ilmu,” jelas ratna.
Dalam momen yang berkah ini, ia menekankan semangat melanjutkan perjuangan ilmu di tengah tantangan zaman modern. Maka haflah takhrij merupakan rangkaian berkesinambungan murid menuntut ilmu.
Sementara itu di tempat terpisah, Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Islam Al Azhaar Indonesia, KH. Imam Mawardi Ridlwan, menyampaikan apresiasi tinggi kepada Lembaga Pendidikan Islam (LPI) Al Isyroq.
Beliau mengucapkan terima kasih atas peran aktif LPI Al Isyroq dalam mengembangkan keilmuan di Desa Bangoan, Kedungwaru, Tulungagung, Jawa Timur.
“Semoga berkah atas terlaksananya haflah takhrij pada Ahad (15/6/2025),” ujar Abah Imam, sapaan akrabnya.
Abah Imam menjelaskan bahwa haflah takhrij (wisuda) merupakan rangkaian proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) yang bertujuan mengantar murid tersambung sanad ilmu, terhiasi adab, dan teguh mengembangkan tuntunan.
“Sehingga dalam jalur penyejuk pandangan, penopang peradaban dan penyebar risalah,” pungkas Abah Imam.
(Editor Aro)
#Direktur LPI Al Isyroq
#Dr. Ratna Firmansyah
#Jawa Timur
#Kelulusan
#Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Islam Al Azhaar Indonesia KH Imam Mawardi Ridlwan
#Lembaga Pendidikan Islam (LPI) Al Isyroq Tulungagung
#Tulungagung
#Wisuda



Berita Terkait

Petasan SILUMAN, Tak Dinyalakan tapi Meledak! Hancurkan Tangan Bocah!
Jawa Timur.Minggu, 13 April 2025

Tri Rismaharini Dapat Pesan Ini dari Pengasuh Ponpes Sunan Drajat
Headlines.Selasa, 26 November 2024

Nataru: Stasiun Pasar Senen Terpadat, 1,21 Juta Penumpang Membeludak!
Bisnis.Jumat, 19 Desember 2025

Sungai Kedungrejo Jombang Bebas Sampah Berkat Inovasi Warga
Jawa Timur.Minggu, 11 Mei 2025

